Tuesday, October 20, 2015

Field Report Briefing PKMJ Matematika UNJ 2015


Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Hai readers ! Apa kabar nih ? Masih semangat kan hari ini ? Siapa yang ikut briefing PKMJ kemarin ? Pasti seru dong kemarin, yuk berbagi dengan teman – teman yang tidak hadir ...



Sebelum kita bahas lebih lanjut, readers tau gak sih apa itu PKMJ ? Masih bertanya apa itu PKMJ ? Check it out !!!

PKMJ adalah singkatan dari Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa Jurusan. Yap, sudah ada bayangan kan apa itu PKMJ ? Tentunya disini kita akan dilatih menjadi seorang pemimpin yang baik. Oh iya acara PKMJ ini bukan hanya diselenggarakan oleh jurusan Matematika aja loh, melainkan diselenggarakan oleh seluruh jurusan di Universitas Negeri Jakarta.

Briefing PKMJ dilaksanakan kemarin, hari Selasa 20 Oktober 2015 di Gedung Dewi Sartika atau IDB II lantai 7 Universitas Negeri Jakarta pukul 13.00 WIB. Tema PKMJ tahun ini adalah "Bangun Semangat Totalitas, Berjiwa Militansi, Tuk Jadi Pemimpin Yang Menginspirasi". Kece banget kan temanya ? Udah dijamin acaranya sekece tema tersebut !

Tepat pada pukul 13.00, registrasi sudah dibuka. Peserta mulai mengisi presensi yang sudah disediakan. Peserta mulai memasuki ruangan. Acara Briefing kali ini dipandu oleh Kak Dimas Ainul Nuriman selaku pembawa acara. Setelah para peserta berkumpul, sekitar pukul 13.45 acara pun dimulai dengan pembacaan tilawah oleh M. Rizki Ramadhan.

Agenda selanjutnya adalah pemutararan video serta penampilan foto – foto PKMJ tahun 2014 dan juga testimoni beberapa peserta PKMJ tahun 2014 oleh Kak Chandra, Kak Dimas Ainul, dan Kak Hafizh. Setelah agenda tersebut, semakin gak sabar nih buat PKMJ.

Selanjutnya agenda yang gak kalah kecenya adalah materi mengenai Kesekretariatan dan Manajemen Keuangan oleh Kakak yang kece juga pastinya. Agenda ini dimoderatori oleh Kak Ningrum. Materi kesekretariatan disampaikan oleh Kak Aisah Lubis, sedangkan materi manajemen keuangan disampaikan oleh Kak Ella Novita. Berikut sekilas mengenai materi yang disampaikan oleh Kakak – Kakak kece tersebut.

Materi mengenai Kesekretariatan berfokus pada cara pembuatan surat serta mekanisme penyusunannya. Pada materi ini juga membahas tentang fungsi kesekretariatan, seperti menghimpun, mencatat, mengolah, menyimpan, mengirim serta menggandakan. Kak Aisah seklias membahas tentang SOP BEMJ Matematika, disini kami dikenalkan dengan 5 administrasi BEMJ Matematika yaitu surat, proposal, LPJ, RK, dan LK.

Sedangkan pada materi Manajemen Keuangan, disini lebih berfokus pada pengajaran bagaimana menyusun laporan keuangan yang baik serta pentingnya peran seorang bendahara. Dimana kita menjadi tau kgiatan utama bendahara adalah perencanaan manajemen keuangan, perolehan data, penggunaan data, pengawasan dan evaluasi, serta pertanggung jawaban.

Setelah materi, kita bertemu dengan kakak pendamping dan anggota kelompok. Saat bertemu kakak pendamping kami saling berbagi mengenai organisasi dan diberi penugasan seputar PKMJ, yaitu mencari danus, membuat field record Briefing PKMJ, Pra 1, Pra 2, serta hari H acara PKMJ, membuat essay mengenai mekanisme sidang dan mekanisme pemilu, dan penugasan yang terakhir adalah membuat lembar mutaba’ah bagi yang beragama islam dan lembar kebaikan bagi yang non islam.

Tak terasa pertemuan dengan kakak pendamping sudah berakhir, menandakan berakhir pula acara briefing PKMJ 2015. Dipenghujung acara Kak Andri Kosiret memimpin doa penutup pada acara Briefing PKMJ 2015.

Cukup sudah cerita kecil Briefing PKMJ 2015.
Gimana ? Seru banget kan ? Baru briefing loh, jangan lupa hadir di acara PKMJ selanjutnya, dan yang pasti lebih seru dari briefing kali ini.

Next ........

Sampai bertemu di Pra 1 PKMJ readers ! 

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

No comments:

Post a Comment